Saturday, February 23, 2013

Refleksi Problematika Pembelajaran Matematika di SD



Sebagai seorang calon guru, jauh-jauh hari selagi masih ada kesempatan untuk belajar dan belajar, maka sebisa mungkin marilah kita belajar untuk mengajar di hari depan kelak. Salah satu cara mempersiapkan diri untuk menjadi seorang pengajar adalah mengidentifikasi masalah-masalah yang berkaitan dengan pembelajaran suatu mata pelajaran. Misalnya, masalah anak didik pada khusunya atau pun masalah proses pembelajaran pada umumnya dalam mata pelajaran matematika siswa Sekolah Dasar (SD). MATEMATIKA. Matematika untuk anak SD bagi anak SD sendiri memunculkan berbagai tanggapan dan kesena tersendiri. Dan tentunya ada yang memiliki kesan baik terhadap mata pelajaran ini dan ada pula yang memiliki kesan kurang baik pada matematika. Kesan kuran baik ini merupakan salah satu persoalan atau masalah yang muncul dalam dunia pembelajaran matematika sejak tingkat Sekolah Dasar. Matematika terkesan sulit. Ada masalah ada solusi. Solusi untuk menghilangkan kesan sulit terhadap mata pelajaran matematika sesungguhnya harus muncul dari diri siswa sendiri. Siswa secara sadar harus mampu menghilangkan persepsi negative itu. Di sinilah  peran seorang guru dijalankan, sebagai fasilitator siswa dalam belajar melalui berbagai metode pembelajaran yang inovatif. Dari solusi pengubahan persepsi ini pun akan menghasilkan sebuah rumusan masalah kembali, yaitu tentang bagaimana guru mampu memfasilitasi agar siswa mampu belajar matematika dengan baik khususnya dalam mengembangkan kemampuan matematika (mathematical thingking). Dan kelanjutan dari masalah itu adalah tentang adanya kesenjangan kemampuan dan kecerdasan olah pikr siswa dalam mata pelajaran matematika dalam satu kelas. Jikalau diturut lebih jauh maka akan banyak masalah-masalah baru muncul. Oleh karena itu, saat ini, selagi masih diberikan waktu yang cukup banyak untuk melakukan persiapan dalam menghadapai masalah-masalah tersebut di atas secara efektif dan efisien, maka marilah kita terus belajar, bereksplorasi, dan meneliti. Sehingga ketika tiba waktunya untuk kita beraksi secara nyata maka berbagai usaha yang nantinya akan menciptakan sebuah pengalaman berharga akan tercipta dan semoga bermanfaat dalam profesi sebagai pendidik nantinya.

Analisis dan identifikasi masalah khusunya dalam pembelajaran matematika yang dilakukan dalam proses yang panjang, sistematis, dan melaui perenungan yang mendalam akan dimungkinkan menciptakan suatu metode pembelelajaran inovatif yang akan memecahkan berbagai masalah dan diharapkan melalui pembelajaran matematika dengan metode yang digunakannya mampu mempengaruhi kepribadian, prestasi belajar, dan menumbuhkan nilai-nilai moral pada siswa. 

CC: Bapak Dr. Marsigit, MA



No comments:

Post a Comment