Saturday, February 23, 2013

Refleksi Peran Penelitian dalam Pengembangan Pendidikan Matematika



Tri Dharma Perguruan Tinggi meliputi pendidikan dan pengajaran, peneltian dan pengembangan, serta pengabdian pada masyarakat. Di sini kita akan membahasa tentang penelitian sebagai refleksi dari  Peran Penelitian dalam Pengembangan Pendidikan Matematika. Dalam dunia pendidikan, khusunya pendidikan matematika, maka ilmu matematika adalah modal dasar bagi seorang guru untuk dapat disebut sebagai guru matematika dan dapat menjadi fasilitator pembelajaran matematika dalam proses pembelajaran di kelas. Salah satu syarat sebuah ilmu dapat dikatakan sebagai ilmu adalah diperoleh melalui suatu metode yang ilmiah. Proses metode ilmiah yang sistematis berawal dari kegiatan analisis masalah, penyusunan hipotesis, obesrvasi, eksperimen, hingga penarikan kesimpulan. Metode ilmiah ini selain bersifat sistematis juga akan menggunakan dan menghasilkan data yang logis, empirik, dan replikatif. Sehingga, hasil olah data yang dilakukan dalam penelitian ilmiah akan terbukti validisasi keakuratannya dan menghasilkan ilmu yang dapat dikaji secara ilmiah pula. Proses penelitian ilmiah sebuah objek penelitian dapat dilakukan improvisasi proses dan hasil seiring dengan tuntutan perkembangan kebutuhan dan zaman. Sehingga, sebagai pengemban amanah Tri Dharma Perguruan Tinggi, maka calon-calon guru atau bahkan seorang guru, pakar, atau berbagai pihak yang terkait dengan pelaksanaan proses pendidikan harus selalu melakukan progress penelitian berbagai produk ilmiah yang telah ada atau pun menciptakan inovasi barru melalui penelitian.

Implementasi penelitian dalam pembelajaran matematika adalah sebagai berikut. Melalui penelitian yang terkhusus dalam lingkup pembelajaran matematika, maka akan dihasilkan berbagai inovasi pembelajaran dan akan meningkatkan kepahaman seorang guru terhadap seluk beluk siswa dan kelas yang sedang didampinginya. Dalam pencapaian hasil penelitian yang tepat guna dan memiliki nilai kebermanfaatan yang tinggi, maka sebagai calon guru akan lebih bijaksana bila terus dan terus belajar, bereksplorasi, mencari banyak pengalaman dari berbagai sumber dan sarana prasarana, serta banyak-melakukan penelitian secara ilmiah.
 


Thanks to: Bapak Dr. MArsigit, MA

No comments:

Post a Comment